Naas, Rio Haryanto Menabrak Tembok Pembatas di Tes F1 Barcelona 2016

Insiden naas menimpa Rio Haryanto di Tes F1 Barcelona 2016. Insiden tersebut terjadi saat Rio Haryanto mengikuti tes pra-musim F1 hari ke-4 di sirkuit Catalunya, mobil Rio menabrak tembok pembatas hingga mengakibatkan bendera merah dikibarkan.

Mobil Rio Haryanto melintir dan menabrak tembok pembatas (Foto: Twitter @WilliamEslerF1)
Mobil Rio Haryanto melintir dan menabrak tembok pembatas (Foto: Twitter @WilliamEslerF1)
Mobil MRT05 yang digunakan Rio tergelincir saat dilakukan pengereman di tikungan keempat, dekat dengan insiden tergelincirnya Rio pada tes hari ke-3.

Dalam insiden ini Rio tidak mengalami cidera yang berarti karena sesaat setelah terjadi tabrakan Rio segera melompat keluar. Sementara mobilnya dikabarkan rusak  dalam insiden tersebut.

Bendera merah sempat dikibarkan selama lebih dari 10 menit untuk mengevakuasi mobil MRT05 dan membawanya kembali ke pit. Mobil tersebut harus diperbaiki di 2 jam sisa tes pramusim hari ke-4 di Barcelona.

Untuk sementara Rio Haryanto berhasil merangsek ke posisi 10 dengan catatan waktu 1 menit 28,266 detik. Posisi tersebut tepat di depan Felipe Massa dan Fernando Alonso.

Berikut adalah hasil sementara Tes Pramusim F1 Barcelona hari ke-4 :

1. Kimi Raikkonen Finland (Ferrari-Ferrari) 58 lap 1m 23,477s
2. Daniil Kvyat Russia (Red Bull-TAG-Heuer) 70 lap 1m 24,815s
3. Kevin Magnussen Denmark (Renault-Renault) 123 lap 1m 25,263s
4. Max Verstappen Netherlands (Toro Rosso-Ferrari) 87 lap 1m 26,393s
5. Alfonso Celis Mexico (Force India-Mercedes) 59 lap 1m 25,874s
6. Felipe Nasr Brazil (Sauber-Ferrari) 82 lap 1m 26,053s
7. Nico Rosberg Germany (Mercedes-Mercedes) 42 lap 1m 26,212s
8. Lewis Hamilton Britain (Mercedes-Mercedes) 99 lap 1m 26,295s
9. Esteban Gutierrez Mexico (Haas-Ferrari) 82 lap 1m 29,802s
10. Rio Haryanto Indonesia (MRT-Mercedes) 51 lap 1m 28,266s
11. Felipe Massa Brazil (Williams-Mercedes) 33 lap 1m 28,648s
12. Fernando Alonso Spain (McLaren-Honda) 3 lap No time

rujukan:
http://www.mesinbalap.com/read/29294/waduh-rio-haryanto-tabrak-tembok-pembatas-di-tes-f1-barcelona-2016

0 Response to "Naas, Rio Haryanto Menabrak Tembok Pembatas di Tes F1 Barcelona 2016"

Posting Komentar

Bagaimana tanggapan anda tentang berita ini. Berikan tanggapan anda dan silahkan pakailah emoticon untuk mengekspresikan perasaan.

VIDEO PILIHAN